Selera modifikasi sangat beragam, dari yang ringan sampai
ekstrim. Bagi sebagian orang, mempermanis tampilan dengan tambahan
ornamen sudah cukup. Karena tujuannya ialah menonjolkan kecantikan motor
itu sendiri.
Menanggapai permintaan Finsa, Jay salah satu punggawa Primo /116 Garage kemudian mulai mencari ide yang relevan. Hasilnya, dipilih konsep dari Bugatti Veyron dengan kombinasi jingga dan hitam dengan menonjolkan serat karbon.
“Ia pemiliknya tidak ingin banyak aksesoris. Semuanya standar cuma pakai karbon dan cat orange dibeberapa sisi. Bahkan winshield dan spion juga standar tidak pakai aksesoris yang sedang banyak dipasaran. Ia inginnya tampilannya clean,” kata pria ramah ini.
Kendati terlihat simpel bukan berarti pengerjaannya mudah. Menurut Jay, karena modifikasinya sederhana maka kualitas pengerjaan sangat penting. Supaya pemilik dan setiap orang yang melihat mengerti keunggulan bahan yang dipakai.
“Memang kesannya sederhana. Tapi semuanya dibuat persisi tinggi. Karena melapisi karbon tidak bisa main-main. Butuh waktu sekitar 6 hari untuk melapisi seluruh panel karbon di motor ini,” lanjut Jay. “sediakan sekitar Rp 6 juta jika ingin modif karbon seperti Finsa.
Bengkel: Primo/116 Garage, Jl Flamboyan Raya No. 31, Rempoa, Tangerang Selatan
No Tlp : Norman (Achong) 08889913188 (tlp/WA), Jay 087771115868
No Tlp : Norman (Achong) 08889913188 (tlp/WA), Jay 087771115868